Kamis, 13 Juni 2013

Seminar Nasional Kewirausahawan


Pada hari minggu tanggal 19 Mei 2013, aku mengikuti seminar nasional kewirausahawan yang diadakan oleh fakultas teknik UNNES. Seminar nasional tersebut bertempat di Auditorium UNNES dan acara dimulai sekitar jam 08.00 pagi sampai kira-kira pukul 16.00. Seminar nasional tersebut mengambil tema “Kreatif muda = Entrepreneur muda” dengan pembicara Ayi Mahardika (Gitaris Pee Wee Gaskins dan  Owner brand clothing kaos distro WOLES) dan Hamzah Izzulhaq (CEO termuda 19thn dan penulis “Buka-bukaan rahasia cepat jadi CEO usia 19 tahun).

Acara tersebut dibuka dengan pengumuman pemenang lomba “Business Plan” yang diikuti oleh peserta seminar. Kemudian dua pemenang business plan mempresentasikan rencana bisnisnya untuk dinilai oleh para juri. Selanjutnya pembicara pertama di sajikan oleh abang Ayi, dia bercerita pengalaman hidupnya sewaktu dia belum menjadi apa-apa sampai perjalanan hidupnya yang membawa ia bekerja di distro dan ditawarin menjadi gitaris sebua band. Ketika ia bekerja di salah satu distro milik temannya, ia belajar sistem penjualan di distro tersebut. Dari situ ia mulai untuk berbisnis baju distro, awalnya kecil-kecilan dan selalu promosi ke teman-temannya, sejak saat itu brandnya “woles” terkenal oleh banyak orang.

bang Ayi saat mengisi seminar nasional



Hamzah saat memberi tips-tips menjadi pengusaha

Pembicara ke dua yaitu hamzah, karena dia berumur sama dengan aku jadi cukup hamzah saja. Dia adalah CEO termuda, karirnya menanjak setelah kelas 3 SMA. Sejak sekolah menengah pertama, ia sudah terbiasa berjualan, seperti jualan pulsa, buku, snack, dll. Hamzah mengatakan kepada kita supaya tidak takut untuk bermimpi besar. Penjelasan yang ia paparkan lumayan aneh, tetapi itulah gaya dia dalam menyampaikan materi seminar nasional khas dia. Berikut akan aku bahas sedikit apa yang sudah ia bahas di seminar nasional kewirausahawan yang telah aku ikuti.

Menurut dia, ada 5 cara menjadi orang kaya :
1. Dari keturunan kaya
2. Menikah dengan orang kaya
3. Korupsi ( Jangan ditiru :D )
4. Propesional
5. Pengusaha

Syarat-syarat jadi pengusaha :
1.Harus malas (kalau punya warung kan kita nyuruh orang buat masak, dll)
2. Konyol (bikin nama brand yang aneh atau hal yang membuat orang penasaran)
3. Jangan banyak mikir (usaha itu harus santai, gak perlu pusing-pusing)
4. Berani jual diri (aku lupa nih maksud hamzah apa yang tentang jual diri.hehe)

Menurut dia 9 dari 10 kekayaan itu berasal dari berdagang, kadang-kadang orang selalu memilih satu pintu untuk mendapatkan rezekinya, padahal masih banyak pintu yang bisa di lalui salah satunya adalah berdagang. Untuk menjadi pengusaha, kita harus mempunyai pikiran untuk mengelola bukan untuk dikelola. Dia juga bilang “jangan bangga dengan gelar sarjana, banggalah dengan gelar dagang”, soalnya dia gak kuliah sih, kalau udah ngerasain kuliah dengan tugas selalu menumpuk dan susahnya ngerjain tugas akhir pasti dia gak bakal bilang gitu.haha

Yang paling aku suka dengan kata-katanya yang ini “jangan sedih karena telah lahir dari keluarga kurang mampu, tapi banggalah jika kita bisa mengkayakan keluarga. Bener banget tuh kata Hamzah, sampai sekarang aku juga masih berusaha untuk membuat keluargaku bangga terutama kedua orang tua aku. Beasiswa sekarang ini hanya 1% hal yang bisa aku lakukan, selebihnya akan aku buktikan dalam waktu dekat. :)

Cukup segitu dari aku, kalau aku cerita panjang lebar sampai acara selesai ntar malah bisa jadi makalah ini postingan.hehe.. Jadi inilah saatnya para jiwa muda untuk menggenggam dunia kalian, karena sukses tidak harus menunggu menjadi dewasa dan lulus sarjana. Tetapi sukses yang sebenarnya adalah saat kita keluar dari zona aman kita, jangan takut akan resiko jangan takut untuk rugi, tapi takutlah jika kalian tidak dapat bersaing dengan orang-orang sukses lain.

Salam Alohaa.... :D

Tidak ada komentar :