Kamis, 12 September 2013

HP Serba guna ilang (-_-“)



Pada tanggal 27 Agustus kemaren, aku akhirnya ke semarang juga setelah hampir dua bulan liburan di rumah. Pada saat itu pacarku menawarkan untuk menjemput aku di stasiun poncol semarang, tetapi berhubung bawaanku banyak dan kemungkinan gak akan muat kalau pakai motor maka dengan tegas aku menolak tawaran baik pacarku. Aku memutuskan untuk menggunakan taxi, setelah beberapa kali mencari taxi blue bird dan tak kunjung mendapatkan karena berebut dengan orang-orang. Gak begitu lama ada sopir taxi menawariku memakai jasanya. Kemudian aku sempat tanya taxi apa yang dipegang bapak tersebut, dia menjawab taxi express.
Akhirnya aku naik taxi tersebut karena tak mau menunggu terlalu lama di stasiun poncol. Pada hari itu aku sedang puasa, puasa nyaur sih, rasanya udah ga karuan banget perutnya, gara-gara perut kosong sampai-sampai aku merasakan mual yang amat sangat. Hampir mau muntah tapi aku tahan-tahan sekuat tenaga sampai tiba di kos, tepatnya di gunung pati, semarang.

Setelah turun dari taxi, ternyata pacarku sudah standby di depan kosku.haha... Dia membantuku membawakan barang-barangku menuju ke kos. Setelah sopir taxi aku bayar, kemudian aku dan pacarku duduk-duduk sebentar di pelataran kos. Sekitar sepuluh menit kemudian aku mencari my little phone yaitu hp samsung duos yang sangat berguna untukku. Setelah menyadari hpku tak ada di pouch hp, maka aku langsung miscallin nomerku berulang-ulang. Ajibnya nomerku aktif dan gak ada bunyi hp dimanapun, aku sempat mengira hpku tertinggal di dalam taxi. Setelah ke enam kalinya aku miscall nomerku sudah tidak aktif lagi.!!!
Aku coba berfikir rileks dan mencoba menghubungi orang tuaku untuk memberi tahu kalau hpku hilang dan sementara nomer hpku gak aktif sampai aku membuat ulang nomer hpku. Orang tuaku juga menasehati aku untuk membaca kalimat istirja dan mengiklaskan hpku itu. Setelah aku tenang, aku mencoba mencari tahu no telp kantor taxi express dengan bantuan sosmed. Setelah mendapatkan no telp kantor express, aku segera menghubunginya. Dari pihak operator menanyakan no taxi yang aku tumpangi dan ciri-ciri sopirnya. Padahal saat aku didalam taxi, badanku sungguh tak enak sampai-sampai tidak memperhatikan no taxi tersebut.
Sang operator juga akan mengusahakan mencarinya, tapi dia berkata mungkin ada kemungkinan lain, bisa jadi setelah aku turun dari taxi ada orang yang menaiki taxi tersebut dan menemukan hpku sebelum hpku ditemukan oleh sopir taxi tersebut. Mendengar penjelasan sang operator, aku benar-benar sudah mengiklaskan hp tersebut. Mungkin itu belum rejekiku, tapi kalau difikir-fikir aku masih beruntung karena hp yang hilang yang menpunyai fitur terbatas, bukan smart phoneku. Pada semester ke dua aku kuliah hpku juga pernah hilang, jadi udah 2x hpku hilang di kota semarang ini. Mungkin ini juga pelajaran buat aku untuk lebih berhati-hati membawa barang bawaan apalagi barang berharga seperti gadget dan dompet.
Semoga pengalamku bisa menjadikan kalian semua lebih berhati-hati yaa, pelajaran kali ini adalah kalau menggunakan jasa taxi makan catatlah no taxi dan nama sopir serta ciri-ciri pak sopirnya. Lebih baik berjaga-jaga sebelum terlambat kan? ;)

NOTE:
No telp taxi express semarang (024) 7462-555

Itu adalah pengalaman cerobohku, sekian dan salam Alohaaa :D

Tidak ada komentar :